Minggu, 22 September 2013

Bisnis Tanpa Modal

Maraknya pengguna internet menjadikan kemudahan dalam mendapatkan informasi. Selain informasi Anda juga bisa berbelanja ataupun berjualan lewat internet. Inilah yang menjadikan maraknya bisnis online, dari modal besar bahkan tanpa modal sama sekali.
Dengan memanfaatkan teknologi dan intrenet, siapa saja bisa menjalankan bisnis online tanpa modal. Tapi bukan berarti benar-benar tanpa modal, namun Anda juga harus menyediakan PC/laptop plus koneksi internet. Banyak pengusaha yang meraih kesuksesan hanya dengan mengandalkan bisnis online  tanpa modal pada awalnya.
Bisnis online apa saja kah itu? Berikut ini ada beberapa macam bisnis online tanpa modal yang banyak diikuti orang dan yang pastinya bisa Anda terapkan.
1. Blogging
Anda dapat membuat blog dengan menggunakan media WordPress dan Blogspot. Untuk bisa mendapatkan penghasilan dari blog, Anda harus memiliki trik khusus. Salah satu yang bisa Anda lakukan adalah melakukan monotize blog yang akan meningkatkan jumlah visitor dan rangking blog Anda. Anda bisa belajar secara otodidak atau belajar pada bloger yang lebih mahir. Selain itu Anda harus mengisi blog Anda dengan artikel yang menarik dan unik. Setelah visitor Anda semakin banyak, maka Anda dapat memasang iklan seperti Adsense atau chhitika. Maka uang akan mengalir dari setiap iklan yang diklik di blog Anda.
2. Jual jasa secara online
Jika Anda mahir di bidang IT (Information Technology), maka Anda bisa memanfaatkan kemampuan Anda. Anda bisa menawarkan jasa sebagai website designer dan developer di internet. Tidak semua orang bisa melakukannya, banyak orang ingin membuat website atau blog untuk usaha ataupun hanya untuk pribadi mereka. Jika Anda mahir dalam bahasa inggris, Anda bisa menawarkan jasa sebagai penterjemah dan penulis konten untuk forum-forum internet. Apabila Anda mempunya keahlian dalam menulis, tidak ada salahnya juga Anda menawarkan jasa Anda untuk menjadi penulis di blog, website, ataupun portal berita. Semakin bagus kualitas artikel yang Anda buat, maka Anda akan mendapatkan penghasilan yang besar juga.
3. Bisnis Affiliasi/Affiliate Marketing
Affiliate marketing adalah salah satu bisnis online tanpa modal unruk mempromosikan produk lain melalui website affiliasi. Bisnis ini merupakan bisnis tanpa modal karena Anda hanya mempromosikan sebuah link yang mengarah ke sebuah situs dengan id affliasi Anda. Setiap ada yang membeli barang atau mendaftar dari link affliasi Anda, maka Anda akan menerima bayaran. Tentunya untu mempromosikan link ini, Anda membutuhkan media promosinya. Anda bisa menggunakan blog, facebook, twitter, tumblr ataupun forum-forum online lainnya.
4. Dropshipping
Dropshipping adalah sistem jual beli online dimana Anda sebagai penjual tidak harus mengeluarkan modal untuk membeli stok barang yang ingin Anda jual. Modal utama dalam bisnis ini adalah kemampuan dan keterampilan Anda dalam mempromosikan produk yang akan Anda jual. Dengan menggunakan media sosial seperti facebook, twitter, maupun forum lainnya, maka Anda sudah bisa memulai bisnis online tanpa modal Anda.
Dengan memanfaatkan teknologi dan mengasah kemampuan Anda untuk mengelola bisnis milik Anda sendiri akan memudahkan Anda untuk meraih kesuksesan. Semoga beberapa contoh bisnis online  di atas bisa menginspirasi Anda untuk memulai bisnis.
Oleh: Winda Chan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar